Logo

Logo
Latest News
Monday, August 18, 2014

Resep Puding Coklat dengan Cream

MB.com, Jakarta-Resep Puding Coklat Dengan Cream sangat pas dipraktekkan di rumah. Aduh enaknya klo nanti temen-temen sudah selesai membuatnya. Seperti apa rasanya? Ya langsungan aja dicoba, namun dibaca dulu aja bahan serta caranya berikut ini :
Bahan Puding:
  • 4 Bks agar-agar tawar.

  • Air 2800ml/ 2,8 liter

  • 350 gr gula pasir.

  • 45 gr coklat bubuk.

  • 1 kaleng susu coklat kental.

  • Sedikit garam
Bahan Cream/saus:
  • 250 ml susu cair.

  • 50 gr gula pasir

  • 1 Sdt tepung maizena.

  • 1 Butir telur ambil kuningnya saja.

  • 1/4 sendok teh vanili.

  • Sedikit garam
Cara Membuat Resep Puding Coklat Dengan Cream Enak:
  1. Aduk hingga rata bahan berikut; agar-agar, coklat bubuk, susu kental manis, gula, dan garam sebelum di panaskan di atas kompor.

  2. Jika sudah rata, maka bisa di masak di atas kompor dengan api sedang hingga mendidih sambil di aduk-aduk.

  3. Matikan api dan aduk aduk adonan pudinng beberapa kali hingga uap hilang.

  4. Masukan adonan kedalam cetakan yang diinginkan. Agar puding nantinya halus dan lembut bisa sambil di saring saat memasukan ke cetakan.

  5. Simpan di kulkas agar sepat beku.
Cara Membuat Cream/Saus:
  1. Campur bahan berikut; tepung maizena, susu, gula pasir, vanili, dan garam, kemudian rebus.

  2. Ambil sedikit adonan tadi kira-kira setengah gelas di tempat tersendiri kemudian masukan kuning telur aduk hingga rata.

  3. Masukan adonan kuing telur yang terpisah tadi kedalam adonan cream yang sedang di rebus, aduk hingga rata.

  4. Biarkan sampai mendidih hingga tampak kental. Setelah itu matikan api. Biarkan hingga dingin dan siramkan pada puding yang sudah disiapkan untuk disajikan.
Gampang aja kan bikinnya. Tak repot apalagi rumit. Selamat mencoba aja resep puding coklat istimewa dengan cream ini. Pastinya berhasil deh.
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Resep Puding Coklat dengan Cream Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi