Logo

Logo
Latest News
Wednesday, September 22, 2010

KELIMUTU DUA NIRWANA



'Welcome to my paradise' - Kalimat ini adalah Judul sebuah lagu yang dinyanyikan oleh Steven and The Coconut Treez. Kiranya kalimat ini sangat pas untuk menyebut danau kelimutu sebagai 'paradise'. Kelimutu ibarat sepotong surga yang terlempar ke planet bumi. Kelimutu adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Flores, Provinsi NTT. Danau tiga warna di puncak kawah Gunung Kelimutu yang menjadi salah satu dari keajaiban dunia ini, benar-benar mempesona dengan keindahan dan misteri yang tersimpan di puncak gunung setinggi 1.690 meter di atas permukaan laut itu.

Hingga detik ini, kelimutu mengukir prestasi, menyuguhkan eksotika dan pesona alam serta misteri yang belum terungkap. Rupanya kelimutu telah menjadi 'dua nirwna', nirwana bagi para pelancong dan nirwana bagi arwah orang-orang yang sudah meninggal. Para pelancong manca negara, hilir mudik bahkan hingga menetap beberapa hari dipenginapan. Ada yang sekedar menikmati kawah, ada pula yang sekedar mencari inspirasi. Berada di puncak kelimutu memang tak pernah membosankan, seolah sedang memandang ukiran alam yang maha agung.

Selain menjadi surga para pelancong manca negara, danau kelimutu juga menjadi surga bagi para leluhur yang sudah meninggal. Masyarakat Lio meyakini, adanya interaksi magis dengan arwah leluhur. Sejak dahulu, hingga kini, mereka percaya bahwa setiap arwah orang-orang yang telah meninggal akan berada danau kelimutu karena kelumutu merupakan nirwana, taman firdaus dan surga diakhir kehidupan. Dan disinilah tempat yang abadi bagi mereka. Karena itu mereka selalu mengenang arwah leluhur melalui ritual pati ka atamata.

Menurut mitologi masyarakat yang tinggal disekitar danau kelimutu, ketika matahari kembali keperaduan, tidak boleh ada satupun wisatawan yang berada dipuncak itu, mereka harus kembali kepenginapan, dan baru boleh kembali menikmati keelokan danau kelimutu pada keesokan harinya.  Karena akan ada aktifitas baru dari para penunggu alam gaib yaitu roh-roh leluhur yang sudah meninggal. Bahkan ada beberapa warga mengatakan, ketika malam menjelang, mereka kerap mendengar sendiri suara dari puncak danau kelimutu yang menandakan adanya aktifitas baru seperti dalam kehidupan nyata.

Kelimutu dua nirwana - dua alam yang berbeda dapat berdampingan, disatu sisi menampakkan pesona, keelokan dan eksotika tapi disisi yang lain menampilkan mitologi keangkeran yang justru akan membuat kondisi danau tersebut akan terjaga apik. Keterikatan manusia dengan arwah, seolah menegaskan danau kelimutu adalah puncak kebahagiaan yang tiada tara. kebahagiaan tertinggi, suatu keadaan kebahagiaan abadi yang luar biasa. Kebahagiaan yang tidak dapat dialami dengan memanjakan indera saja, melainkan kebahagiaan yang lebih menenangkan batin. "Welcome to my paradise"....


Terimakasih....




Penulis, Marlin Bato
Inspiratif.....
WANES-LISE
  • Facebook Comments
Item Reviewed: KELIMUTU DUA NIRWANA Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi